Berita Hiburan

Banyak Adegan Bercinta Gay, Call Me By Your Name Ditarik dari Festival Film Beijing

Maret 27, 2018Blued Indonesia


Film drama percintaan Call Me By Your Name ditarik oleh pihak penyelenggara Festival Film Beijing. Penarikan ini dilakukan lantaran adanya adegan bercinta gay di dalam film peraih Skenario Adaptasi Terbaik Oscar tersebut.

Pihak festival sendiri menarik semua film yang memiliki tema gay di dalam dalamnya untuk penyelenggaraan acara tahun ini. Otoritas China memang sedang memperketat kontrol mereka terhadap konten-konten yang bermunculan di media. Terlebih pada awal bulan ini, parlemen China telah mengizinkan Partai Komunis untuk memiliki kontrol penuh atas film, berita, dan penerbitan.

Selain Call Me By Your Name, beberapa film juga gagal tampil dalam ajang Festival Film Beijing karena masalah serupa. Film-film tersebut di antaranya adalah The Square, Lean on Pete, dan The Other Side of Hope.

Call Me By Your Name sendiri merupakan sebuah film romantis yang bercerita tentang kisah cinta seorang pemuda dengan seorang mahasiswa. Kisah cinta mereka terjadi di sebuah musim panas indah di pesisir Italia pada tahun 1980-an.

Meskipun homoseksualitas tidak ilegal di China dan aktivisme gay terus bermunculan di pusat-pusat kota di negara itu, menjadi penyuka sesama jenis tetap dianggap sebagai hal yang salah oleh masyarakat dan pemerintah China.

Terlepas dari kontroversi tersebut, Call Me By Your Name akan dibuatkan sekuelnya. Armie Hammer dan Timothee Chalamet dipastikan akan kembali membintangi sekuelnya di bawah sutradara Luca Guadagnino.

Sumber: https://celebrity.okezone.com/

You Might Also Like

0 comments